Setting VOIP FXO planet VGW 400 dengan FXS soundwin S404
Setting VOIP FXO planet VGW 400 dengan FXS soundwin S404

Setting VOIP FXO planet VGW 400 dengan FXS soundwin S404

Pada dasarnya, setting voip planet konsepnya hampir sama dengan soundwin. Hanya saja tampilan dan menunya sangat jauh berbeda. Berawal dari pingin coba-coba memadukan FXO Planet VGW 400 dengan FXS Soundwin S400. Karena FXO soundwin S404 yang lama rusak dan dipasaran barangnya mulai langka karena informasi yang beredar pabrik soundwin di taiwan sudah tutup. Kalaupun barangnya ada, harganya sangat tinggi. Ada persamaan merk soundwin yang beredar dengan merk suncomm. Tampilannya console nya sama dengan soundwin, harganya juga sama dengan soundwin, lumayan mahal :). Kayaknya pengen mulai beralih ke Planet saja, tapi planet juga sudah tutup pabriknya, minimal dapat planet kondisi sekond saja gpp yang penting masih bisa dipake.

Baca juga : Setting voip gateway soundwin part 1 dan Setting voip gateway soundwin part 2

Setting VOIP FXO planet VGW 400  

Ip default Planet vgw 400 pada port WAN adalah 192.168.0.1 user: admin dan passwordnya juga : admin. Kebetulan perangkat Planet VGW 400 kebagian jatah IP 192.168.120.9 , maka langkah pertama tentu saja merubah IP Setting VOIP FXO planet VGW 400 ke IP tersebut.

Kira2 topology setting voip yang diinginkan adalah sebagai berikut 

Planet to soundwin
Topology FXO Planet to FXS Soundwin

Untuk merubah IP ada pada menu device setting seperti pada gambar dengan mode Bridge atau tergantung kebutuhan.

Ubah IP VOIP FXO Planet VGW400
Ubah IP VOIP FXO Planet VGW400

Setelah IP masing-masing perangkat dirubah, langkah kedua adalah masuk  setting kedalam menu voip setting dan merubah ccept proxy only menjadi no

Masuk ke menu dialing plan > phone book lalu klik New untuk menambahkan data dialing sesuai topology yang diinginkan 

Dialing plan planet vgw400
Gambar dialing plan planet vgw400 (contoh ilustrasi) 

Kemudian masuk ke menu FXO Setting Klik Edit pada setiap Line ID atau setiap Port FXO, yang perlu diperhatikan adalah :

Line state = active

TEL No = ID port fxo 

Incoming Call Handling = Hotline

Hot Line TEL = ID Port FXS

FXO Setting Planet VGW400
FXO Setting Planet VGW400

Setting VOIP FXS Soundwin  

Pada artikel sebelumnya ( Setting voip gateway soundwin part 1 ) sudah dijelaskan tentang dasar voip soundwin, pada artikel kali ini saya hanya akan membahas langsung konfigurasi pada sisi fxs soundwin sesuai dengan topology diatas. Karena tidak ada perbedaan yang mencolok untuk setting yang dipakai.

Inti konfigurasinya hanya ada di 

  1. Voip Basic

Port ID FXS

2. Dialing Plan

karena port id fxo berawalan angka 1, maka outgoing numbernya cukup di 1x saja

3. Hotline

Port id fxo tujuan adalah 101 

 

nanti ditambah lagi deh 🙂

Kalau ada yang mau ditambahkan boleh lah japri

Check Also

belajar Quizlet AI Powered

Aplikasi untuk membantu belajar Quizlet AI Powered Flashcards

Di Google Play Store memang banyak sekali aplikasi yang berfungsi untuk membantu pembelajaran, apapun materinya. …