Salah satu alternative selain google adsense adalah mendaftar adsense infolink. Salah satu syarat yang di persyaratkan oleh adsense infolink adalah menaruh script di website kita. Kebetulan saat ini saya memakai wordpress terbaru di bulan juni 2016 ini yaitu versi 4.5.2. Selain menaruh script alternativ lainnya yaitu menginstall plugin di wordpress kita melalui plugin yang bisa di download disini dengan nama file wordpress30.zip.
Tetapi apa yang terjadi diluar dugaan, untuk menambahkan posting atau membuat posting di wordpress agak sedikit aneh, antara lain adalah tidak bisa menambahkan image atau gambar, setting gambar depan atau feature image, dan word count tidak berfungsi atau tidak menghitung jumlah kata yang kita ketikkan.
Setelah memastikan bahwa ada kekacauan yang terjadi di tubuh wordpress, saya langsung mencoba menonaktivkan sebuah plugin yang baru saja diinstall, yaitu Infolinks Official Plugin.
Setelah di non aktivkan plugin tersebut, posting artikel berjalan normal lagi tambah ada gangguan yang berarti. Jadi ada baiknya kita harus selalu mengingat plugin apa yang terakhir kita install di wordpress kita. Karena tidak semua plugin yang berjalan normal di wordpress, karena wordpress selalu ada update terbaru yang membuat script plugin yang tidak mengikuti perkembangan wordpress tidak berjalan sempurna.